BANDUNG – Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi hadir dalam Musyawarah Wilayah Dewan Koperasi Wilayah (Dekopinwil) Jawa Barat, pada Senin (20/10) di Gedung Sate, Kota Bandung.
Agenda Musyawarah Wilayah Dewan Koperasi Wilayah (Dekopinwil) Jawa Barat yang dihadiri oleh Jajaran Kementerian Koperasi Republik Indonesia, Forkopimda Jawa Barat, hingga Kepala Daerah se-Jawa Barat tersebut adalah memilih Ketua Dekopinwil Jawa Barat sekaligus momentum meningkatkan sinergi seluruh stakeholder agar koperasi kembali menjadi motor ekonomi.
Gubernur Jawa Barat Dedy Mulyadi dalam sambutannya menegaskan pentingnya koperasi yang mampu menjadi alat distribusi kesejahteraan. KDM sapaan akrab Gubernur Jawa Barat juga ingin rentenir berkedok koperasi dapat dibasmi dari Jawa Barat.
“Koperasi harus menjadi sistem yang dapat mendistribusikan kesejahteraan. Dan Saya tidak ingin ada lagi rentenir berbaju koperasi di Jawa Barat,”
KDM menilai apabila koperasi tumbuh, maka sistem sosial dan ketahanan sosial juga akan ikut tumbuh, yang artinya kesejahteraan masyarakat juga meningkat.
“Koperasi tumbuh, koperasi jalan akan tumbuh sistem sosial yang kuat.
Menteri Koperasi Republik Indonesia Ferry Juliantono dalam arahannya menegaskan, penguatan gotong royong serta moderenisasi menghadapi perubahan jaman mutlak harus dilakukan dunia koperasi.
“Apresiasi yang tinggi kepada seluruh insan koperasi Jawa Barat yang terus menyalakan semangat gotong royong di tengah perubahan ekonomi yang begitu cepat,”
Ferry ingin Muswil ini menjadi momentum memperkuat arah tujuan koperasi sebagai pilar ekonomi rakyat.
“Muswil ini menjadi momentum penting untuk meneguhkan kembali arah gerakan koperasi agar semakin modern, berdaya saing, dan kokoh sebagai pilar ekonomi rakyat,” tegasnya.
Terakhir Ferry mengapresiasi Pemerintah Daerah se-Jawa Barat yang bersama Dekopinda serta Dekopinwil Jawa Barat terus mendorong pengembangan Gerakan Koperasi Desa dan Kelurahan Merah Putih yang digagas oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto yang dirancang untuk memperkuat ekonomi rakyat dari lapisan terbawah.
“Inilah model koperasi masa depan, koperasi yang hadir di tengah masyarakat dengan solusi nyata untuk membuka akses ekonomi rakyat dari desa,” Tutup Ferry.
Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Daerah se-Jawa Barat, Plt. Kepala DKUPP Kabupaten Subang, dan tamu undangan lainnya. (D.Jekiw)
Konten Disadur Dari : https://portal7.co.id/post/wabup-subang-hadiri-muswil-dewan-koperasi-wilayah-jawa-barat